perm_mediaBerita

PDAM Padang, Targetkan 100 Persen Cakupan Air Bersih 2019


today 21 Apr 2018, 13:22:50 WIB |
Uploader: Humas PERUMDAM Kota Padang
Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah bersama Plt Dirut PDAM Padang, Edwar meniup lilin 43 tahun HUT PDAM Padang pada perayaan di Tiger Camp Lubuk Minturun, Padang.

Tepat pada 30 Desember 2017, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padang genap berusia 43 tahun (30 Des 1974 - 2017). Momentum tersebut menjadi komitmen perusahaan tersebut untuk memenuhi pelayanan air bersih bagi masyarakat Kota Padang.

Perayaan HUT kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pertama kalinya PDAM merayakan dalam bentuk family gathering di Tiger Camp di Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah.

Tahun 2018 ini, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padang menargetkan 80 persen warga Kota Padang sudah teraliri air bersih. Agar target tersebut terealisasi, PDAM akan mengoperasikan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Taban yang berlokasi di Lubuk Minturun, Kecamatan Kototangah.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama (Dirut) PDAM Padang, Edwar mengatakan, dalam waktu dekat Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) akan menyerahkan IPA Taban ke PDAM untuk dioperasikan.

IPA Taban itu bisa menambah pasokan air bersih hingga 100 liter/detik. Artinya dengan tambahan pasokan 100 liter/detik, bisa melayani 8.000 sambungan rumah. Dengan adanya penambahan sambungan baru itu juga, target 80 persen warga Padang teraliri air PDAM tahun depan sudah tercapai.

Tahun ini, baru 76 persen. Namun jika digabungkan dengan Pamsimas, sudah 91 persen warga Padang teraliri air bersih, ujar Edwar dalam acara Ulang Tahun ke-43 PDAM di Tiger Camp, Lubuk Minturun, Kecamatan Kototangah, Sabtu (30/12).

Acara tersebut turut dihadiri Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah, seluruh karyawan beserta keluarganya. Di samping mengoperasikan IPA Taban, kata Edwar, PDAM juga akan memfungsikan kembali sumur bor lama yang berlokasi di Kelurahan Pisang, Kecamatan Pauh.

Sehingga total penambahan pasokan air bersih tahun 2018 bisa mencapai 130 liter/ detik.

Untuk mengaktifkan kembali sumur bor lama di Kelurahan Pisang itu, kami akan bekerja ekstra keras. Mengingat di lokasi tersebut, sudah banyak perumahan di sekitarnya, jelasnya.

Di samping membangun IPA, lanjutnya, di usia ke-43 tahun ini, PDAM telah berhasil menorehkan banyak prestasi. Salah satunya, berkat kerja keras semua direksi dan Pemko, utang PDAM sebesar Rp 77,3 miliar sudah diampuni Pemerintah Pusat.

Alhamdulillah, saat ini kami tidak mempunyai berbagai bentuk beban yang bisa menghalangi kinerja. Oleh sebab itu, target dari Wali Kota agar 2019 sudah 100 persen teraliri air PDAM, Insya Allah tercapai, terangnya.

Mahyeldi Ansharullah memberikan apresiasi kepada PDAM yang telah banyak mengukir prestasi selama 43 tahun berdiri. Mahyeldi juga berpesan, PDAM tetap kompak dan saling bahu membahu dalam menjalankan setiap program.

Dengan kondisi PDAM tetap kompak seperti ini, saya yakin target 100 persen warga Padang teraliri air PDAM pada tahun 2019, dapat tercapai, pungkasnya.